Cara Mendaftar Google AdSense

Ingin rasanya kita memiliki blog dengan tampilan yang cantik dan menarik, seperti yang Anda lihat pada blog saya ini sebelumnya tidak ada iklan sama sekali. Akhirnya setelah googling kesana kemari dapat terpasang juga  iklan ke dalam blog. Adapun Google AdSense merupakan program kerjasama periklanan melalui media Internet yang diselenggarakan oleh Google. Melalui program periklanan AdSense, pemilik situs web atau blog yang telah mendaftar dan disetujui keanggotaannya diperbolehkan memasang unit iklan yang bentuk dan materinya telah ditentukan oleh Google di halaman web mereka. Pemilik situs web atau blog akan mendapatkan pemasukan berupa pembagian keuntungan dari Google untuk setiap iklan yang diklik oleh pengunjung situs, yang dikenal sebagai sistem pay per click (ppc) atau bayar per klik.
Berikut ini langkah-langkah untuk mendaftar di Google AdSense :
* Login ke Account Blog (www.blogger.com)
* Klik “Buka Daftar Entri”Buka daftar entri
* Setelah Anda klik “Buka daftar entri”, Anda lihat di pada alamat URL/link yang menampilkan ID BLOG Anda. seperti pada gambar berikut :
Adsense 2
* Kemudian catat ID BLOG tersebut atau Copas, yang nantinya ID BLOG tersebut kita gunakan untuk mendaftar Google AdSense
* Buka link berikut http://www.blogger.com/monetize.g?blogID= ID BLOG dan buka di adress bar link/URL nya.
* Tampilan Google AdSense seperti di bawah ini.. kemudian klik “MENDAFTAR ADSENSE”
Adsense 3
Adsense 5
* Selanjutnya Anda lanjutkan hingga proses registrasi (pengisian data) selesai. Dan dari pihak Google AdSense memberikan informasi seperti di bawah ini yang menunjukkan pengajuan Google AdSense Anda telah diterima.
Adsense 4
Seperti tampak pada gambar diatas yang menunjukkan bahwa Google AdSense Anda telah disetujui dan Anda diminta untuk menunggu selama beberapa hari, jika Anda melihat BLOG Anda yang tampil adalah halaman kosong pada kolom Iklan karena masa Review dan pengkajian dari pihak Google AdSense.
Proses menunggu review dari pihak Google Adsense terkadang cepat, namun terkadang bisa sampai beberapa minggu. Setelah proses review selesai Anda akan melihat Iklan dari Google AdSense di BLOG Anda.
Permohonan Saya sempat ditolak oleh Google AdSense, namun saya daftarkan lagi dengan alamat yang sama dan dalam waktu cukup lama (5 hari) BLOG saya tidak saya buka. Dan hasilnya seperti yang Anda lihat Google AdSense telah menyetujui permohonan saya. Alhamdulillah..
Selamat Mencoba… Semoga Bermanfaat

Entri Populer